Bupati Labuhanbatu Hadiri Liga Santri Piala KASAD Tahun 2022

    Bupati Labuhanbatu Hadiri Liga Santri Piala KASAD Tahun 2022
    Ket.Foto: Bupati Labuhanbatu Memotong Pita Atas Pembukaan Liga Santri Piala KASAD Tahun 2022, Senin(27/6/2022) Di Lapangan Bina Raga

    LABUHANBATU - Bupati Labuhanbatu, dr. H. Erik Adtrada Ritonga, MKM dan Dandim 0209/LB Letkol Inf Asrul Kurniawan Harahap, SE, M.Tr (Han) hadiri pembukaan Turnamen Sepak Bola Liga Santri Piala KASAD Tahun 2022 wilayah Kodim 0209/LB yang dilaksanakan di Stadion Binaraga Rantauprapat, Kecamatan Rantau Utara, Senin(27/06/2022).

     

    Kegiatan Liga Santri Piala KASAD diikuti 4 pesantren Se-Labuhanbatu Raya meliputi Ponpes Raudhatul Ulum, Ponpes Ar Rasyid, Ponpes Darul Muhsinin dan Ponpes Modern Al Barokah. Pertandingan akan berlangsung selama 2 hari dimulai dari hari ini dengan sistem gugur.

     

    Turnamen Sepak Bola Liga Santri dibuka secara resmi oleh Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman, S.E., M.M. secara Daring di Seluruh Wilayah Kodim se-Indonesia.

     

    Turut Hadir dalam Kegiatan Kepala Kejari Rantauprapat Jefri Penanging Makapedua, SH, MH, Kepala Dispora Hulwi, Plt. Kepala Diskominfo Ahmad Fadly Rangkuti, Camat Rantau Utara M.Napsir Rambe, Perwakilan dari Polres Labuhanbatu, Perwira Kodim 0209/LB, Perwakilan dari Pemkab Labura dan Labusel, Ketua Koni Labuhanbatu Ahmad Sofyan Ritonga, Karang Taruna dan para tamu undangan lainnya.(MAH)

    labuhanbatu
    azhar harahap

    azhar harahap

    Artikel Sebelumnya

    Binaan DPP Komunitas Jawa Beri Tali Kasih...

    Artikel Berikutnya

    Asisten I Pemkab Labuhanbatu Hadiri Tabligh...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 

    Ikuti Kami